Kamis, 08 Januari 2009
mudik tahun ini..
Mudik yang menyenangkan selama 11 hari telah berakhir menyisakah isi rekening yang menipis dan penambahan lemak 2 Kg di tubuh :) tapi yang penting hati senang.
selama di kampung kemarin ngapain aja ya? biar nanti nggak lupa di list aja ah...
- Pastinya Natalan bersama keluarga
selama di Kampung ke gereja sebanyak 4 kali tanggal 25, 28, 31 des dan 1 Jan.
Natalan Dinas kesehatan setanah toraja di Hotel Puri Artha tgl 30 Des.
Ke rumah Nenek, Om dan Tante.
- Nikahan Sahabat
Srie Keenata dan Ingkar di Hotel Puri artha 29 Des, dari jam 8 udah nyalon,
ke Gereja yang ternyata sudah selesai tinggal foto-foto langsung ke Hotel
secara Keenata jadi penerima Tamu juga.
dari tempat Srie jam 2 Menuju ke nikahan sahabat lainnya
Beatriks dan Yaya di Hotel Misliana, nyampe sana sudah acara foto-foto
- Main dengan Keenata
Dari kumpul di Salon yang pada telat,heboh di nikahan Srie, ke nikahan Beatriks,
di traktir Budi di Saruran, Mandi bersama di rumah Mirna, berantakin kamar
pengantin srie, ke Acara Syukuran di Rumah Yandri, di traktir Srie di Almas,
foto-foto di kolam, Tahun baruan di Ulee dan terakhir kumpul di Rumahku foto-foto
dan makan bersama diwarnai sedikit insiden dengan suami Chiet yang lagi kangen
berat :)
- Ketemu teman SMP dan SMU
Budi, Ato', Adi, Yandri, Jenny, Seni, Bunga, Nancy, Irfan, Sarti, Basongan, Habel,
Mira, Gerson, dll
- Ketemu guru Favorit di SMu dulu, Pak He :)
berhubung Toraja itu sangat dingin jadilah nafsu makan semakin bertambah, semua yang tersaji di meja berpindah ke perut hasilnya baju-baju kerja nggak bisa di kancing.
Thanks God untuk Liburan yang Indah...
Selamat Natal 2008 dan Tahun baru 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar